ARTICLE AD BOX
Bom Putra menyingkirkan The Rooster Desa/Kecamatan Sidemen skor telak 3-0 (25-19, 25-16 dan 25-22), sedangkan ORPUM menundukkan BTS (Batu Sanglot) Desa Seraya Tengah, Kecamatan Karangasem skor tipis 3-2 (25-21, 19-25, 26-24, 19-25 dan 15-13).
Klub AMOEBA menghentikan perlawanan COC (Club Orbit Community) Banjar Babakan, Desa Purwakerti, Kecamatan Abang skor 3-1 (25-22, 23-25, 25-17 dan 25-19).
Sebelumnya AMOEBA sempat kalah dari juara bertahan OBOR (Organisasi Bina Olahraga) Desa Culik, Kecamatan Abang.
Sebab sesuai ketentuan, sistem pertandingan, double knock out, artinya jika dua kali kalah, langsung tersingkir. Mengingat AMOEBA kembali menang, maka peluangnya terjaga.
Begitu juga ORPUM, yang diperkuat Putu Bayu Andika Putra, I Nyoman Pasek Dwi Nugraha Aditya Wijaya dan kawan-kawan, sebelumnya dikalahkan Himvolip (Himpunan Voli Pekurenan) Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, sehingga saat menghadapi BTS bermain habis-habisan, untuk bisa lolos ke babak kedua.
BTS yang sebelumnya dikalahkan Bom Putra, juga berupaya bermain ngotot. Diperkuat I Gede Agus Wira Yuda I Wayan Ari Merta Yoga dan kawan-kawan dilatih I Komang Yoga Adnyana, nyaris menang, setelah bertanding lima set.
Sebenarnya secara kualitas, pemain Orpum dan BTS berimbang, hanya di set kelima BTS lengah, di saat skor 12-12. Saat Orpum unggul 14-12, BTS sempat mendekat 13-14.
“Kurang beruntung, padahal sudah berupaya,” jelas pelatih BTS I Komang Yoga Adnyana.
Kejuaraan Voli Piala Bupati Karangasem kali ini diikuti 16 klub putra dan 5 klub putri.
“Nanti akan dipilih pemain terbaik tiap kategori,” jelas Ketua Pengkab PBVSI Karangasem I Wayan Suastika.k16