Komunitas Lansia Berbagi ke Sesama Lansia Kurang Beruntung

1 day ago 3
ARTICLE AD BOX
“Kami menyebar 10 paket sembako dan uang tunai di Kecamatan Gianyar, Blahbatuh, dan Sukawati. Sumber dana dari urunan anggota dan separuh dana kami ambil dari kas sekaa demen,” ujar Koordinator komunitas, Anak Agung Niang Rai. 

Niang Rai berharap bantuan kepada yang membutuhkan bisa diterima dan bermanfaat. “Mudah-mudahan bantuan kecil ini bisa bermanfaat. Dalam rangka menyambut Galungan dan Kuningan. Mari sedikit berbagi,” ungkapnya. Dia mengatakan, berbagi kepada warga kurang mampu merupakan agenda rutin komunitas. “Kami dulunya bergabung di WHDI Gianyar. Setelah itu membentuk komunitas sekaa demen,” ujar Niang Rai.

Ada tiga kegiatan utama dijalankan yakni dharma yatra ke Pura Dang Kahyangan di Bali. Kedua, kunjungan sosial ke penyandang masalah sosial, keluarga miskin, dan lansia telantar di Gianyar. Ketiga, arisan setiap bulan dengan anggota 25 orang. “Anggota kami tersebar di Kecamatan Tegallalang, Tampaksiring, Blahbatuh, dan Gianyar,” ujar Niang Rai. 

Penerima bantuan dari Banjar Patolan, Desa Pering, Blahbatuh, Ni Nyoman Darti mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diterimanya. “Saya merasa terbantu. Uang ini untuk keperluan hari raya,” ujar Darti yang hidup bersama suami dan mertuanya. 7 nvi
Read Entire Article