ARTICLE AD BOX
Dua hari terakhir, tercatat 698 orang penduduk pendatang yang turun di Pelabuhan Celukan Bawang dan menuju Denpasar untuk bekerja.
Pengawasan dan pendataan arus balik lebaran di Pelabuhan Celukan Bawang mulai Rabu (9/4). Sebanyak 345 orang penumpang dibawa Kapal KN Nusa Penida, yang berlayar dari Pulau Raas, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.
Lalu pada Kamis (10/4) pukul 16.00 wita terpantau dua kapal sandar di dermaga Pelabuhan Celukan Bawang. Kapal pertama Kapal KN Nusa Penida kembali membawa 300 orang penumpang dari Kepulauan Raas. Selang 1 jam setelahnya disusul kapal KN Grantin dengan rute yang sama membawa 58 orang penumpang.
Seluruh penumpang yang turun dari kapal diperiksa kelengkapan administrasi kependudukannya oleh tim gabungan dari PT Pelindo III Celukan Bawang, KSOP Kelas IV Pelabuhan Celukan Bawang, Disdukcapil Buleleng, Polsek Kawasan Pelabuhan Celukan Bawang, KPLP Pelabuhan Celukan Bawang, Polair Polda Bali dan Satpol PP Kecamatan Gerokgak.
Camat Gerokgak, I Gede Arya Rimbawa Giri dikonfirmasi Kamis sore kemarin mengatakan, setelah dilakukan pengecekan kelengkapan administrasi kependudukan, pemudik langsung menuju Denpasar dengan bus yang sudah disiapkan kelompok pengajian Raas di Bali.
“Sejauh ini belum ditemukan pelanggaran, semuanya membawa identitas lengkap dengan tujuan jelas bekerja di Denpasar. Mereka rata-rata sudah merantau di Bali sebelumnya dan kembali setelah lebaran. Ada yang mengajak istri dan anak-anaknya juga satu keluarga,” kata Camat Giri.7 k23