Robot Pintar BeBot Dikerahkan Bersihkan Pantai di Canggu

3 hours ago 1
ARTICLE AD BOX
BeBot merupakan produk buatan perusahaan Searial Cleaners. Berbasis listrik dan ditenagai panel surya, robot ini diklaim ramah lingkungan karena tidak menghasilkan emisi dan tidak menimbulkan kebisingan. Fungsinya adalah menyaring pasir hingga kedalaman 10 sentimeter dan secara otomatis mengumpulkan sampah kecil seperti puntung rokok, pecahan plastik, dan tutup botol.

Menurut ESG Manager FINNS Bali, Abdul Manaf, robot tersebut akan dioperasikan setiap hari selama kurang lebih dua setengah jam, tergantung pada kondisi cuaca dan pasang surut air laut.

“Alat ini kami gunakan untuk membersihkan area pantai di depan properti FINNS dan juga sampai ke sekitar Pura Perancak,” ujar Manaf, Rabu (14/5/2025).

Robot BeBot bergerak menyisir pasir di sepanjang pantai guna mengangkat sampah-sampah kecil yang kerap luput dari pengamatan manusia. Penggunaan robot ini, kata Manaf, bertujuan meningkatkan efisiensi pembersihan pantai serta memberikan kenyamanan lebih bagi wisatawan.

Manaf menjelaskan, adopsi teknologi ini dilatarbelakangi beberapa hal, antara lain komitmen terhadap kebersihan lingkungan, efisiensi kerja, serta upaya meningkatkan kualitas pengalaman wisatawan di Bali.

“Kami berharap ini bisa menjadi inspirasi bagi pelaku industri pariwisata lainnya dalam menjaga kebersihan lingkungan, terutama di kawasan pesisir,” tambahnya.

Ia menilai, sinergi antara teknologi, sektor swasta, dan masyarakat lokal menjadi kunci dalam menjaga kelestarian Bali di tengah meningkatnya tekanan akibat aktivitas wisata dan sampah plastik laut.

Read Entire Article