ARTICLE AD BOX
Usai test fisik, para atlet pun akan masuk TC Sentralisasi pada Mei mendatang. Langkah ini upaya mempersiapkan para atlet lebih matang sebelum turun pada event olahraga dua tahunan di Bali itu.
"Test fisik sudah dilakukan, tapi hasilnya belum keluar. Test itu dilakukan tim Ganesa Sport Centre (GSC) Undiksha Singaraja dan nantinya hasil test diserahkan langsung ke KONI Buleleng. Nah, baru setelah itu disampaikan ke seluruh Pengkab Cabor," kata Ketua Umum Persatuan Binaraga dan Fitnes (PBFI) Buleleng, Made Widiasa Pasputra, Rabu (9/4).
Menurut Widiasa Pasputra, dalam Porprov Bali nanti ada 11 nomor yang dipertandingkan. Namun Binaraga Buleleng mempersiapkan tujuh atlet yang akan turun dalam enam nomor.
Adapun atlet di masing-masing nomor itu, yakni Komang Gading Darmawan (Kelas 70 Kg), Gede Egi Susangga (Kelas 85 Kg), Angga Budi Kusuma (Kelas + 85 Kg), Dewa Putu Bayu (Kelas Men's Athletic), Dedy Setyo Cahyono (Kelas Men's Sport up to 170). Kemudian ada dua atlet yang turun di Kelas Men's Sport Over 170 yakni Wisnu Deni Sedana dan Wayan Andre Yasa.
Menurut Widiasa, nomor tersebut berpotensi memberikan hasil terbaik bagi Buleleng. Dia mengatakan sudah memiliki nomor yang berpotensi meraih emas, tapi dia enggan merinci dan lebih mempersiapkan atletnya.
"Ya kita sudah ada nomor yang punya peluang emas. Kami akan mempersiapkan secara matang untuk meraih prestasi membanggakan untuk Buleleng," kata pelatih Binaraga Bali di PON Aceh dan Sumatera Utara ini.
Widiasa Pasputra juga mengataka, para atlet saat ini sedang fokus berlatih. Bahkan, kini mereka sedang menjalani program TC Desentralisasi. Para atlet berlatih empat kali sepekan, bahkan progres latihan terus dievaluasi oleh pelatih I Putu Wardika dan asistennya I Ketut Widhi Sandiada.
Terkait program TC Desentralisasi ini, kata dia sudah dilakukan sejak Januari 2025 dan dijadwalkan hingga akhir April ini. Baru setelah itu akan dilanjutkan dengan program TC Sentralisasi. "Kalau TC Sentralisasi direncanakan pada Mei mendatang. Nanti itu diagendakan hingga September," kata pemilik Victory Gym Singaraja ini.
Lebih jauh dikatakan Widiasa Pasputra, Binaraga Buleleng saat ini juga mempersiapkan satu atlet perempuan yakni Dewi Kusuma Wati. Yang mana, ada rencana salah satu nomor dipertandingkan secara eksibisi, yakni Kelas Women Fitnes. Pihaknya pun sudah mempersiapkan atletnya dan terus berlatih. Namun, untuk nomor itu masih menunggu kepastian dari Pengkab/Pengkot lainnya. Karena sesuai aturan, untuk setiap nomor yang dipertandingkan minimal diikuti oleh atlet dari empat Pengkab/Kota.
"Kami tetap mempersiapkan, kalau pun nanti tidak jadi, kami terus bina atlet kami untuk Porprov selanjutnya," pungkas Widiasa Pasputra, yang juga Wakil Ketua I Pengprov PBFI Bali ini. dar