Awas! Merokok Sembarangan di Malioboro Bisa Kena Denda Mencapai Rp 7,5 Juta

9 hours ago 4
ARTICLE AD BOX
Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundang-Undangan Satpol PP Kota Yogyakarta, Dodi Kurnianto, menjelaskan bahwa dari total pelanggar, 633 orang merupakan wisatawan luar daerah, sementara 50 lainnya warga lokal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

“Kami tidak melarang orang merokok, tapi tolong dilakukan di tempat yang sudah disediakan,” ujar Dodi dikutip Antara, Senin (21/4/2025).

Sanksi Bertahap dan Edukasi Wisatawan

Menurut Dodi, sanksi yang diberikan bervariasi, mulai dari teguran lisan, tertulis, hingga pencatatan identitas bagi warga lokal dengan pemberian kartu kuning. Data tersebut digunakan untuk pengawasan berkelanjutan, terutama jika pelanggar kembali melakukan kesalahan yang sama.

Sementara itu, wisatawan luar daerah saat ini hanya dikenai teguran lisan dan edukasi. Alasannya, banyak dari mereka belum mengetahui bahwa Malioboro termasuk dalam wilayah KTR sesuai Perda Nomor 2 Tahun 2017.

“Kartu kuning ini masuk dalam data kami. Kalau pelanggar yang sama tertangkap lagi, bisa jadi bahan pertimbangan saat proses yustisi nanti,” ungkapnya.

Walaupun dalam perda disebutkan bahwa pelanggar bisa dikenai denda maksimal Rp7,5 juta atau kurungan, Dodi menyebut pihaknya masih memprioritaskan pembinaan dan sosialisasi.

“Sidang di tempat masih kami siapkan. Untuk sekarang, fokus kami juga terbagi dengan tugas lain seperti penanganan sampah dan penertiban reklame,” jelasnya.

Satpol PP menurunkan dua regu setiap hari untuk patroli di Malioboro. Jumlah petugas akan ditambah saat akhir pekan dan libur panjang, bekerja sama dengan petugas Jogomaton dari UPT Pengelolaan Kawasan Cagar Budaya Yogyakarta.

Pemkot Yogyakarta juga telah menyiapkan tempat khusus merokok agar pengunjung tetap bisa menikmati rokok tanpa melanggar aturan. “Kami berharap masyarakat, terutama warga lokal, bisa jadi teladan,” tegas Dodi.

Tips untuk Wisatawan:

  • • Cari tahu lokasi area merokok resmi di kawasan Malioboro.
  • • Hindari merokok sembarangan agar liburan Anda tidak terganggu sanksi.
  • • Hormati aturan lokal untuk menjaga kenyamanan semua pengunjung.

Read Entire Article